Hiatus, dan masa sesudahnya


"salah satu aktivitas kecil yang membuat perbedaan besar antara manusia dengan monyet adalah menulis"

- Reza Yoga (2010) -





Selamat berjumpa kembali dengan Reza Yoga. Sudah sebulan lebih saya kehilangan semangat untuk ngeblog. Pertama saya sedang sakit. Asam lambung saya berlebih hingga tidak ada makanan atau cairan yang dapat masuk melalui mulut saya. Akhirnya saya harus dirawat di rumah sakit selama 6 hari, plus bedrest selama 6 hari.


Bedrest, karena pada hari di mana saya memutuskan untuk pulang dari RS, kadar trombosit saya turun. Singkatnya, saya pulang dengan gejala Demam Berdarah di tubuh saya. Itulah mengapa saya harus bedrest selama 6 hari.


Yang kedua, saya lagi kering inspirasi. Tak ada semangat menulis. tak ada gairah untuk ngeblog. Males Online, dan lain sebagainya. Mbah jiwo (dalam blognya) mengatakan bahwa kondisi seperti yang saya alami disebut dengan kondisi Hiatus. Bahkan secara ekstrim, saya berniat membongkar rumah saya ini untuk segera pindah ke rumah (baca : blog) baru. Atau saya tutup aja rumah saya ini untuk selamanya.


Tapi tak ada satupun dari niatan-niatan tadi yang terlaksana. Buktinya, sekarang saya sedang asyik menginjak-injak keyboard komputer tempat saya bekerja dengan jari tangan saya. Well, sebenarnya Semuanya berawal dari curhatan seorang teman saya.


Sebut saja Bunga (mungkin sekitar 20 tahunan). Dia curhat pada saya bahwa ia Takut Untuk Bermimpi. Saya jadi tertarik untuk membuat tulisan mengenai keberanian untuk bermimpi. (setelah sebelumnya saya telah menceritakan salah satu mimpi ’besar’ saya). Pada saat itulah semangat menulis saya tumbuh kembali. Saya jadi ingat dengan impian-impian saya yang berkaitan dengan dunia tulis-menulis.


Well, saya tidak akan membahasnya lebih jauh di sini. Bukan bermaksud untuk menunda-nunda, tetapi lain kali sepertinya menjadi waktu yang lebih tepat untuk mem-posting tulisan tersebut. Yang jelas, ada satu hal yang menjadi pegangan saya saat ini : salah satu aktivitas kecil yang membuat perbedaan besar antara manusia dengan monyet adalah menulis.



7 comments:

  1. kayaknya perlu ditambahin beberapa opini dari orang lain atau dari diri sendiri biar jargo "salah satu aktivitas kecil yang membuat perbedaan besar antara manusia dengan monyet adalah menulis" lebih bermakna....
    alias ndak GAJEBO....
    btw udah cukup kreatif nih , aku juga gi siapin postingan buat ngisi kembali blog ku.

    ReplyDelete
  2. nice. kalo opini mas sofik mengenai itu gimana ?

    ReplyDelete
  3. entah tu bwt sapa yo,nimbrung ae
    klo blh bilang, mungkin bahasanya bukan takut untuk bermimpi, tapi berpijak pada realitas yg ada, step by step...wallahu alam bi showab, tp yg jelas mantapkan hati dengan bismillah ajalah
    "la yukalifullahu nafsan illa wus'aha, lahama kasabat wa alaiha maktasabat"(bener g yo tulisanx).

    ReplyDelete
  4. jadi pada para monyet yg sedang membaca tulisan ini silahkan segera menulis ya ya ya

    ReplyDelete
  5. mantab mbah, saya berusaha untuk tidak me-monyetkan diri saya sendiri.

    ReplyDelete
  6. @CW Novianto N : semoga bermanfaat ^_^

    ReplyDelete