Tips Mendapatkan Pria Idaman ( Khusus Wanita )

Pria seperti apa yang akan anda dapatkan nanti bergantung pada apa yang anda ‘lebihkan’ saat ini
-Reza Yoga (2011)-





Ada kalimat yang paling saya suka dalam perjalanan pulang kampung dua hari kemarin. Kalimat itu berbunyi : “tugas seorang wanita bukan mencari lelaki yang terbaik, tapi membuat dirinya dipilih oleh lelaki yang terbaik”. Ya, anda para wanita tak perlu sibuk membuat daftar kriteria pria terbaik versi anda.

Anda hanya cukup membuat diri anda menarik di hadapan lelaki-lelaki hebat. Kenapa seperti itu ? orang hebat pasti memiliki standar yang ‘hebat’ pula. Jika anda dipilih oleh orang yang hebat, itu berarti anda telah memenuhi hebatnya standar orang tersebut.

Akan saya beritahu satu rahasia yang bahkan pria pun seringkali tidak sadar akan hal ini. Untuk mendapatkan seorang pria, cara yang benar bukanlah dengan mengejar-ngejarnya dengan agresif. Cukup buat diri anda menarik dihadapannya dan dia akan berbalik mengejar-ngejar apa yang menarik baginya (wanita).

Hal yang perlu kita perjelas sekarang adalah : apa saja yang bisa menarik perhatian seorang pria ? di sinilah poin menariknya. Pria seperti apa yang akan anda dapatkan nanti bergantung pada apa yang anda ‘lebihkan’ saat ini. Jika anda melebihkan poin kelembutan anda, maka anda akan mendapatkan pria yang suka pada wanita yang lembut.

Jika anda melebihkan poin kecantikan fisik, maka anda akan mendapatkan pria yang suka pada tampilan fisik anda, dan jika anda melebihkan poin spiritualitas (baca : ke-shalihah-an) maka anda akan mendapatkan lelaki yang menekankan ketertarikannya pada spiritualitas.

Selanjutnya masih kembali lagi pada anda para wanita. Mari kita ambil satu contoh, Jika pria hebat dalam kriteria anda adalah pria yang memiliki manajemen hidup yang baik, maka anda harus tahu apa saja yang menarik di matanya, tentu saja bukan kesemrawutan maupun ketidak-teraturan hidup. Oleh karena itu anda harus menjadi wanita yang teratur hidupnya untuk mendapatkan pria itu sepenuhnya.

Mulai dari sini saya jadi tidak khawatir dengan konsep jodoh saya di masa yang akan datang. Anda tahu kenapa ? saya memiliki keyakinan bahwa hukum yang sama juga berlaku terhadap pria. Jika saya ingin mendapatkan jodoh terbaik, maka yang saya lakukan cukup dengan membuat diri saya menjadi pribadi yang lebih baik. Maka keyakinan saya akan konsep jodoh ini akan indah pada waktunya.